SANDITIMES.COM – iPhone 11 dirilis pada September 2019 lalu.
Saat ini, iPhone 11 masih menjadi pilihan populer.
Namun, sebelum memutuskan untuk membeli iPhone 11, ada baiknya mempertimbangkan kelebihan dan kekurangannya.
Kelebihan iPhone 11
Performa Tinggi
iPhone 11 dilengkapi dengan chip A13 Bionic, yang memberikan performa luar biasa untuk berbagai tugas, mulai dari menjalankan aplikasi berat hingga bermain game grafis tinggi.
Chip A13 Bionic juga sangat efisien dalam hal konsumsi daya, sehingga memperpanjang usia baterai.
Kamera Berkualitas
Salah satu keunggulan utama iPhone 11 adalah sistem kamera ganda di bagian belakang. Dengan lensa wide 12 MP dan ultra-wide 12 MP, kamera ini mampu menghasilkan foto dan video berkualitas tinggi.
Ditambah dengan fitur Mode Malam (Night Mode), iPhone 11 tetap mampu mengambil gambar tajam meskipun dalam kondisi cahaya rendah.
Daya Tahan Baterai Lebih Lama
Dibandingkan dengan model sebelumnya, daya tahan baterai iPhone 11 lebih baik. Dengan penggunaan normal, baterai dapat bertahan sepanjang hari tanpa perlu sering mengisi ulang.
Ini menjadi nilai tambah bagi pengguna yang aktif sepanjang hari.
Desain Tahan Lama dan Tahan Air
iPhone 11 hadir dengan desain elegan berbahan kaca dan aluminium berkualitas tinggi.
Perangkat ini juga memiliki sertifikasi IP68, yang menjadikannya tahan terhadap air dan debu hingga kedalaman 2 meter selama 30 menit.
Sistem Operasi iOS yang Terintegrasi dengan Ekosistem Apple
Menjalankan iOS, iPhone 11 memiliki antarmuka yang ramah pengguna, sistem keamanan yang ketat, serta dukungan aplikasi yang sangat luas. Selain itu, iPhone 11 dapat terintegrasi mulus dengan perangkat Apple lainnya, seperti iPad, MacBook, dan Apple Watch.
Kekurangan iPhone 11
Layar LCD Liquid Retina
Meskipun layar LCD Liquid Retina yang dimiliki iPhone 11 cukup baik, teknologi ini tidak sebanding dengan layar OLED yang digunakan pada model iPhone Pro.
Layar OLED memiliki reproduksi warna dan kontras yang lebih superior, yang mungkin menjadi pertimbangan bagi sebagian orang yang mengutamakan kualitas tampilan.
Kamera Depan yang Tidak Canggih
iPhone 11 memiliki kamera depan 12 MP yang cukup baik, tetapi tidak dilengkapi dengan fitur-fitur canggih yang ada pada model iPhone terbaru.
Bagi penggemar selfie, hal ini mungkin menjadi pertimbangan untuk memilih model yang lebih baru.
Tidak Ada Lensa Telefoto
Sistem kamera belakang iPhone 11 tidak dilengkapi dengan lensa telefoto, sehingga pengguna tidak bisa melakukan zoom optik 2x.
Ini menjadi kekurangan bagi mereka yang suka mengambil foto dari jarak jauh dengan detail yang tajam.
Pengisian Daya Cepat Terpisah
Walaupun iPhone 11 mendukung pengisian daya cepat, namun adaptor pengisian cepat tidak disertakan dalam paket penjualan.
Pengguna harus membeli adaptor ini secara terpisah, yang menambah biaya tambahan.
Harga Masih Relatif Tinggi
Meskipun harganya lebih terjangkau dibandingkan dengan model iPhone terbaru, harga iPhone 11 masih tergolong tinggi jika dibandingkan dengan smartphone dari merek lain yang menawarkan spesifikasi serupa dengan harga yang lebih terjangkau.***